Jumat, 25 November 2011

Anggota Wantimpres Bidang Pendidikan dan Kebudayaan Kunjungi Bulukumba


Prof. Dr. Meutia Hatta Swasono anggota Wantimpres (Dewan Pertimbangan Presiden) Bidang Pendidikan dan Kebudayaan beserta rombongan, hari ini Jum’at (25/11) mengunjungi Bulukumba.
Rombongan tiba di Bulukumba sekitar pukul 19.00 waktu setempat. Rombongan diterima di ruang pola Rumah Jabatan Bupati Bulukumba dan diterima langsung oleh Bupati Bulukumba H. Zainuddin Hasan yang didampingi oleh Wakil Bupati H. Syamsuddin, Sekda Bulukumba Kadis Disbudpar, Kadis Disdikpora beserta staf masing-masing. Rombongan disambut dengan tari Padduppa yang dibawakan oleh gadis-gadis dari SMA Bulukumba.
Dalam kunjungan kerja kali ini anggota Wantimpres dijadwalkan akan mengadakan Rapat Terbatas dengan tema “Mengenal Asset-asset Sejarah dan Budaya sebagai Bagian dari Pendidikan Karakter Bangsa” dengan mengundang beberapa narasumber pada tanggal 28 November 2011. Masih dalam rangkaian kunjungannya, rombongan juga dijadwalkan akan mengunjungi obyek tujuan wisata utama di Bulukumba seperti sentra pembuatan perahu tradisional Pinisi di Tanah Beru, pantai pasir putih Tanjung Bira, serta kawasan adat Ammatowa Kajang. Kunjungan ke obyek wisata tersebut dimaksudkan untuk mengumpulkan data mengenai obyek wisata khususnya bidang kebudayaan yang bisa dimasukkan sebagai bahan untuk pendidikan kebudayaan pembentukan karakter bangsa .  Pariwisata dapat dilihat sebagai bagian dari pendidikan juga dapat berperan dalam pembentukan karakter bangsa (nation caracter building) serta pendidikan multikulturalisme (integrasi bangsa). Selain kunjungan ke Bulukumba rombongan juga akan menyambangi obyek wisata Batu Gojeng, kawasan adat Karampuang di Sinjai , Balla Lompoa di Bantaeng, kuburan raja-raja Binamu di Jeneponto dan kunjungan berakhir di kawasan wisata Bantimurung di Maros. (Ubayd-Budpar) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar